Persamaan dan Perbedaan antara Sel Surya dengan Panel Surya

Bentuk Sel Surya

Persamaan dari sel surya dan panel surya yang paling terlihat yaitu penyebutan fungsi, warna dan istilahnya.

1. Fungsi

Sel surya dan panel surya digunakan untuk menangkap serta mengubah sinar matahari menjadi energi listrik searah (DC).

2. Warna

Sel surya dan panel surya memiliki warna yang sama, biasanya hitam atau biru dengan permukaan licin. Baik itu polycrystalline atau monocrystalline memiliki warna yang khas, sehingga mudah untuk dikenali. Kita dapat membaca perbedaan panel surya hitam dan biru.

3. Sebutan (Istilah)

Sel surya dan panel surya seringkali digunakan untuk menyebut benda yang sama, yaitu benda persegi yang terpasang di atap bangunan atau rumah. Detailnya, kita dapat membaca pengertian solar cell atau sel surya.

Perbedaan Sel Surya dan Panel Surya

Bentuk Panel Surya

Perbedaan dari sel surya dan panel surya yang paling terlihat yaitu komponen pembuatan, prinsip kerja dan output dayanya.

1. Pembuatan

Di dalam sel surya berisi dioda sambungan PN dengan beberapa desain khusus untuk mengefektifkan efek fotovoltaik. Secara umum, lapisan tipis atas dibuat dengan semikonduktor tipe-N.

2. Prinsip Kerja

Prinsip kerja sel surya sepenuhnya didasarkan pada efek fotovoltaik yang menghasilkan beda potensial di persimpangan dua bahan berbeda sebagai respons terhadap energi foton. Sedangkan panel surya bekerja dengan cara mengumpulkan energi dari sel-sel surya yang dipasang di dalamnya. Kemudian menyatukan semua energi untuk dikeluarkan dalam satu output kabel.

3. Output Daya

Sel surya silikon tunggal bisa menghasilkan tegangan dari 0,5V hingga 0,6V. Tetapi, panel surya memiliki angka yang tinggi seperti 12V, 15V, 30V dan 36V yang tergantung pada berapa banyak sel surya yang digunakan untuk membentuknya. Biasanya tegangan keluaran panel surya bisa divariasikan dengan berbagai kombinasi sel surya.

Satu sel surya tidak bisa mengisi daya kalkulator, jadi bagaimana kita bisa memberi daya pada seluruh rumah? Nah, disitulah panel surya dibutuhkan! Bagian bawah sel surya terbuat dari bahan semikonduktor tipe-P yang relatif lebih tebal. Cincin logam diletakkan pada material tipe-P dan tipe-N yang berfungsi sebagai elektroda untuk membentuk sirkuit. Lapisan atas dibuat lebih tipis sehingga foton bisa dengan mudah menjangkau daerah penipisan yang dibuat di antara sambungan semikonduktor tipe P dan N. Sedangkan panel surya berisi banyak komponen, seperti sel surya, lembar insulasi, kotak junction, enkapsulasi, kaca pelindung dan bingkai terbuat dari alumunium yang terpasang mengelilingi panel surya.

Kesimpulan

Biasanya kita bingung antara sel surya dan panel surya. Pada artikel ini, kita belajar bahwa sel surya merupakan perangkat elektronik dioda semikonduktor yang menghasilkan listrik saat partikel sinar matahari jatuh di atasnya. Sedangkan panel surya merupakan kumpulan sel surya yang disatukan dalam suatu bingkai untuk memperoleh tegangan output yang lebih tinggi. Panel surya tidak hanya berisi sel surya, namun juga berisi lembar insulasi, kotak junction, enkapsulasi, kaca pelindung dan bingkai yang melindungi komponen didalamnya dari gangguan luar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar